Home » , , » Ikatan Cinta

Ikatan Cinta



Ikatan
Ikatan Cinta


Oleh : Abid Nurhuda


Jika kamu mengharapkan uang, tapi nyatanya yang hadir malah amanah

Jika kamu menginginkan kemudahan, namun yang datang justru kesulitan.

Jika kamu mendoakan kesehatan, tapi yang menghampiri adalah penyakit.

Janganlah engkau bertanya mengapa Allah tidak mengabulkan doamu.

Janganlah engkau memaksa kapan Allah  mengijabahi doa-doamu.

Janganlah engkau heran mengapa Allah mengabaikan doa-doamu

Tapi berintropeksi dirilah seperti apa gaya tubuhmu berbicara.

Tanyakan pula seperti apa hatimu berkata.

Apakah solat Subuhmu menjelang dhuha?

Apakah solat Dhuhurmu tergusur oleh sisa waktu bisnis yang kau punya?

Apakah solat Ashar mu dilakukan pada penghujung sore ?

Apakah solat Maghrib mu ketika kamu di perjalanan? 

Apakah solat Isya mu terlewat karena penat, capek, dan lelah yg ada?

Apakah shalat berjamaahnya laki-laki sudah dilaksanakan sekalipun masjidnya sangat jauh dari jangkauan?

Apakah sholat dhuha mu terlewat begitu saja karena terlalu sibuk dengan aktivitas dunia ?

Apakah solat tahajud mu jadi terlepas karena kamu keasyikan tidur lelap dalam mimpi?

Apakah al Qur'an mu tergeletak tak karuan karena tidak pernah engkau baca?

Apakah semua hartamu malah tersimpan hingga tidak berbagi?

Jangan pernah salahkan Allah...

Jika engkau Masih suka Menyebarkan fitnah, masih sering berprasangka buruk, masih senang membicarakan keburukan orang lain, masih mencibir orang yang sudah bertobat, sulit memaafkan, senang liat orang susah, susah liat orang senang, pendendam, sirik, dengki, hasud.

Jangan salahkan Allah...

Jangan salahkan Allah, 

Jika untaian ayat sucinya yang indah hanya kau pilih beberapa.

Surat Yusuf agar engkau mendapatkan putera tampan rupawan lagi ganteng nan sholeh.

Surat Maryam agar engkau memperoleh puteri yang baik lagi cantik sholehah.

Surat Ar-Rahman agar rejekimu jadi berlimpah ruah.

Surat Yaasin untuk "meratapi"para mayat.

Shalawat tertentu untuk memperlancar tujuan-tujuan khususmu

Dan jangan salahkan Allah...

Jika untaian surat-surat cintanya tidak pernah engkau baca dan amalkan dalam kehidupan nyata.

Jika titah Allah hanya beban.

Jika urusan Allah hanya dagang.

Jangan harap kecintaanNya akan datang.

Jangan harap doa akan dikabulkan.

Yaa Allah...

Jagalah kami dari hal hal yg demikian.

Satukan kami dalam ikatan cinta untuk saling mengingatkan, akan keberadaan dan kewajiban kami kepada-Mu.


0 comments:

Post a Comment

Hakekat Berkah

Makna Berkah Ananda, seorang siswa, bertanya kepada Gurunya, "Guruku Yang Mulia, tolong terangkan apakah "Berkah Utama" itu?&...

Popular Posts

Hubungi Kami

Name

Email *

Message *

Daily Pray


jadwal-sholat

Topik Terkini

 
Created By SoraTemplates | Distributed By Gooyaabi Templates