Home » » Keistimewaan Kalimat Tauhid

Keistimewaan Kalimat Tauhid

 


Keistimewaan Tauhid
Keutamaan Tauhid


Oleh : Abid Nurhuda



Tidak ada keselamatan dan keamanan dari Siksa Nya selain dengan Kalimat Tauhid, sebagaimana tersebut dalam Hadits Qudsiy yang berbunyi : "Laa ilaaha illallah adalah Benteng sekaligus tameng Ku, barangsiapa yg mengucapkannya maka ia bagian dari benteng Ku, barangsiapa masuk dalam benteng Ku maka ia aman dan bebas dari siksa Ku"

Yahh..? betapa tidak berartinya seluruh musibahku ini dibanding nabi Yunus (orang yg ditelan hewan raksasa) lalu dibawa tenggelam ke Dasar Samudera..

Maka muncul harapan dihatiku.. berarti aku harus banyak mengucapkan kalimat Tasbih, Tauhid, dan segera mengakui kesalahanku pada Nya, Niscaya Dia pasti akan menolongku dan mengeluarkanku dari kesulitan ini.

Namun setan pun dengan lihai masuk ke dalam hati sehingga Tiba tiba batinku merintih lagi.. ah.. tidak mungkin.. itukan untuk Nabi Yunus.., siapakah aku hingga Allah juga mau menolongku,..

Menurutku ini hanyalah kekhususan untuk nabi Yunus as sebagai Nabi Allah, namun tiba tiba aku teringat akhir ayat yang berbunyi WA KADZALIKA NUNJIYYIL MU'MINIIIN, berarti seperti itu pula kami akan menyelamatkan orang orang mukmin lainnya.

Maha Suci Engkau Wahai Sang Pelindung yang Menyingkap kegelapan malam Lalu membuatnya terang benderang,

Beribu hati gelap lagi pekat juga engkau singkap, yang tadinya penuh kesedihan jadi berubah menjadi terang benderang dengan kegembiraan

Engkau simpan rahasia kasih sayang dan kelembutan Mu dalam ayat pendek ini..

Bahkan Engaku adalah Yang Maha Siap untuk mengulurkan kapanpun jari takdir rahmat sehingga bisa memotong rantai rantai takdir Mu yang buruk lagi mencekik dan menghanguskan. Maka sanubari ini dengan Munajat dan Doa kami panjatkan, sebagaimana Hadits Nabi Mu saw, "Tiadalah Yang Mampu menolak ketentuan Nya, selain Doa". Hanya doa dan rintihan di Pintu Kemegahan Mu yang akan menyingkirkan segala kesulitan dan keburukan Ini”

0 comments:

Post a Comment

Hakekat Berkah

Makna Berkah Ananda, seorang siswa, bertanya kepada Gurunya, "Guruku Yang Mulia, tolong terangkan apakah "Berkah Utama" itu?&...

Popular Posts

Hubungi Kami

Name

Email *

Message *

Daily Pray


jadwal-sholat

Topik Terkini

 
Created By SoraTemplates | Distributed By Gooyaabi Templates